PWM Sulawesi Utara - Persyarikatan Muhammadiyah

 PWM Sulawesi Utara
.: Home > Berita > Silaturahmi dan Koordinasi Ketua MCCC Pusat dengan Muhammadiyah Sulut

Homepage

Silaturahmi dan Koordinasi Ketua MCCC Pusat dengan Muhammadiyah Sulut

Jum'at, 10-06-2021
Dibaca: 942

Komitmen Persyarikatan Muhammadiyah dalam memutus mata rantai penularan Virus Covid-19 oleh karenanya DR. H. Muhammad Agus Samsudin MM, Ketua MCCC Pusat, bertemu dan berkoordinasi dengan MCCC Sulut, PWM dan PDM SeSulawesi Utara. Jam 10.00 di Gedung Suara Muhammadiyah Corner, Tokomu lt.2, Malendeng.
Ketua, MCCC Sulawesi Utara, Drs. H. Masrur Mustamat, dalam sambutannya memaparkan kondisi objektif sebaran virus di Wilayah Muhammadiyah Sulut. "Muhammadiyah Komitment untuk memutus mata rantai virus Covid-19, karena ini adalah bagian dari dakwah dan sesuai arahan pimpinan pusat dalam dakwah menjaga kesehatan" ungkap Masrur.
Ketua, PWM Sulut DR. Nasrudin Yusuf, M.Ag. dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih kepada ketua MCCC pusat, yang berkunjung
ke Sulut dalam rangka koordinasi Covid-19 di Sulut.
Moderator, Taufiq T. Permata, SE, menginformasikan pula, data terbaru Saat ini di Sulut, data per 9 Juni 2021, kasus postif mencapai 15.816, Sembuh 15.012 dan Kematian 550 Kasus, sesuai data terbaru Dinas kesehatan provinsi Sulawesi Utara.
Untuk menyimpulkan point pada pertemuan tersebut, ketua MCCC Pusat, DR. H. Muhammad Samsudin MM, berpesan; PWM, PDM, PCM dan Ranting, yang belum Vaksin bisa berkoordinasi Dinas kesehatan setempat dan tetap menghimbau dalam berbagai aktifitas keseharian, memperhatikan prokes kesehatan, Menggunakan Masker, Cuci Tangan dan Jaga Jarak.

Tags: Media Center PCM Tikala
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: Organisasi



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website